Blog

Keseruan Pelatihan Digital Marketing untuk UMKM di Argia Academy

Dinas Perindustrian dan Perdagangan (DISPERINDAG) tingkat Provinsi bersama Argia Academy menggelar pelatihan Digital Marketing bagi industri kecil dan menengah di Kota Blitar. Pelatihan lanjutan selama dua hari, yaitu tanggal 22 dan 23 November 2021, diselenggarakan di Aula Argia Academy. Kegiatan tersebut bertujuan agar para pelaku usaha dapat mengembangkan pasar mereka. 

Digital marketing merupakan kebutuhan dasar untuk pemasaran serta salah satu solusi untuk mengembangkan usaha. Pemahaman konsep mengenai digital marketing dan pemasaran online atau e-commerce masih belum begitu dipahami oleh sebagian pelaku UMKM. Seperti halnya membuat tampilan gambar produk menarik dan bagaimana cara memasukkan gambar dan spesifikasi produk UMKM pada sebuah marketplace.

Seiring dengan perkembangan teknologi berbasis online, transaksi jual beli tidak hanya dapat dilakukan di pasar saja, tapi sudah bisa dilakukan di rumah masing-masing dengan memanfaatkan digital marketing, seperti pembuatan iklan, brosur online, dan banyak lagi. Digital marketers terbaik adalah yang memiliki gambaran jelas tentang bagaimana setiap kampanye digital. 

Mulai dari tanggal 22 November 2021, Kurniawan Subiantoro selaku Direktur Argia Academy dan Iskandar Setya Graha owner Martabak Premier memberikan dasar dari Digital Marketing lalu dilanjut dengan memberikan tips dan strategi menaikkan omset usaha. 

Dalam pelatihan ini terlihat para peserta UMKM sangat antusias mendengarkan narasumber. “Menurut saya bermanfaat banget dan kepake banget materi yang sudah disampaikan narasumber tadi, harapannya usaha saya jadi lebih laris setelah mengikuti pelatihan ini” ujar Angel, salah satu peserta pelatihan digital marketing.Di tanggal 23 November 2021, peserta dilatih untuk foto produk dengan menggunakan smartphone sekaligus praktik singkat. Kali ini narasumbernya adalah Khilma Puji Rintan  Quria, selaku content creator dari Argia Academy. Selanjutnya, peserta dilatih juga untuk mengedit foto agar terlihat lebih menarik.

Leave a Comment!

For security, use of Google's reCAPTCHA service is required which is subject to the Google Privacy Policy and Terms of Use.

Kontak Kami

Argia Academy

Kampus Bandung
Komplek Pertokoan Buah Batu Commercial, Jl. Adhyaksa Raya No.42 Kota Bandung Jawa Barat
Kampus Jakarta
MULA by Galeria Jakarta, Cilandak Townsquare, lantai basement, Jl. TB Simatupang No.17, RT.6/RW.9, Cilandak Bar., Kec. Cilandak, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12430
Kampus Semarang Jalan Beringin Raya No.29 Kel. Wonosari Kec. Ngaliyan Kota Semarang Lt.2 Raja Mart ( Depan Kampus PGSD Unnes Ngaliyan )
Kampus Blitar
Jl. M Hatta No.11, Kepanjenkidul, Kota Blitar, Jawa Timur 66113
Telp:
- Head Office : (0342) 809 917
- Telp : 082 142 334 334
Email
Info@argiaacademy.sch.id

Butuh Bantuan?

We are here to help you! Do not hesitate to ask us anything. Click below to start chat.

Customer Support

CS Argia Academy

Online

CS Argia Academy

Hi, What can i do for you? 00.00